Seorang Pemuda Ditemukan Tergeletak dan Dinyatakan Meninggal, Keluarga Blokade Jalan Busiri Timika
Terlihat pihak kepolisian saat berada dilokasi jalan yang diblokade oleh keluarga korban.
MIMIKA, BM
Buntut ditemukannya seorang pemuda yang diketahui bernama Yosep tergeletak dan dinyatakan meninggal dunia di Jalan Busiri membuat pihak dari keluarga korban memblokade jalan, Jumat (27/10/2023).
Korban yang diketahui bernama Yosep merupakan warga RT 9, Jalan Busiri ini ditemukan tergeletak di depan lorong sekolah Santa Maria sekitar pukul 06.00 WIT.
"Kami belum tau penyebabnya, dan dibawah ke RSUD korban tidak tertolong dan meninggal dunia," ungkap Michael paman korban.
Sementara itu, Humas RSUD Lucky Mahakena saat dikonfirmasi membenarkan bahwa jenazah sedang berada di kamar jenazah dan saat ini sedang berkoordinasi dengan polisi untuk dilakukan visum.
"Nanti setelah visum jenazah baru dibawa ke rumah duka," ujarnya.
Hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian. Dan untuk diketahui akses jalan Busiri masih diblokade, bahkan terlihat aparat kepolisian sudah berada di TKP untuk melakukan pengamanan serta melakukan negosiasi agar jalan tersebut bisa dibuka. (Ignasius Istanto)