Ketua FKUB Mimika: Umat Beragama Tetap Kedepankan Nilai Toleransi, Kerukunan dan Harmonis Selama Ramadhan

Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Jeffry Chris Hutagalung.

MIMIKA, BM

Selama bulan Suci Ramadhan jalinan kerukunan kehidupan antar umat beragama semakin ditunjukan oleh masyarakat dengan terus mengedepankan nilai-nilai toleransi, kerukunan dan harmonis. Ini tentunya sangat penting dalam rangka merekatkan persatuan.

"Kepada seluruh umat beragama senantiasa mendukung saudara-saudara kita kaum Muslim yang sedang melangsungkan ibadah puasa," ujar Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Jeffry Chris Hutagalung, Rabu (05/03/2025).

Menurut Ketua FKUB, umat Muslim selain menahan makan dan minum, juga tantangan-tantangan lainnya termasuk kesabaran sebagai ujiannya.

"Kita musti jaga suasana nyaman itu. Selain dari pada itu juga umat beragama harus tetap mengedepankan nilai-nilai toleransi, kerukunan dan harmonis," ucap Jeffry panggilan akrab sehari-harinya.

Oleh karena itu, dikatakan melalui bulan puasa ini menjadi momentum terciptanya rasa aman dari berbagai hal yang mengganggu rasa kebersamaan yang beberapa waktu lalu sempat terkotak-kotak karena kontestasi politik (Pilkada) dengan dukungan yang berbeda-beda.

"Bulan puasa menjadi momentum untuk mencairkan suasana yang telah berlalu. Kita sesama warga Mimika lewat bulan penuh rahmat ini kita kembali dipersatukan untuk membangun negri kita ini. Dan bulan puasa merupakan waktu yang tepat, dan waktu ini adalah Rahmat Tuhan buat semua umat manusia khususnya warga Mimika," katanya. (Ignasius Istanto)

Top