PT. Freeport Siap Fasilitasi Kepulangan Warga Distrik Tembagapura


Vice President Goverment Relation PT Freeport Indonesia, Jonny Lingga 

MIMIKA, BM

Vice President Goverment Relation PT. Freeport Indonesia, Jonny Lingga mengatakan, Freeport siap memfasilitasi kepulangan masyarakat tiga desa yang dievakuasi awal tahun 2020 lalu.

Namu bagaimanapun, evaluasi bisa dilakukan jika situasi keamanan di wilayah Distrik Tembagapura kembali normal.

"Untuk masyarakat yang dievakuasi semua tergantung dari keamanan karena daerah ini masih disebut tidak aman," kata Jonny Lingga saat ditemui di Hotel Grand Mozza, Selasa (6/10).

Lingga juga menjelaskan, PTFI sejauh ini terus berkordinasi dengan pemerintah daerah dan pihak keamanan terkait keadaan mereka yang dievakuasi ini.

"Untuk nyatakan bahwa di atas aman atau tidak, bukan menjadi otoritas kami. Jika semua normal maka kami pasti siap fasilitasi masyarakat kita ini kembali ke tempat mereka. Sejauh ini kami sudah berkoordinasi dengan pemerintah dan pihak keamanan tentang hal ini," ungkapnya.

Menurutnya, saat ini sebagian rumah penduduk juga sudah rusak sehingga perlu ada perhatian bersama terkait hal ini, minimal direhab kembali sehingga ketika mereka kembali tidak ada lagi masalah baru yang harus mereka hadapi.

Jonny Lingga juga menegaskan bahwa PTFI telah menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang dievakuasi ini melalui YPMAK.

"Mereka juga jadi tanggungjawab kami dan kami tidak akan biarkan begitu saja. Bantuan kami salurkan melalui YPMAK," ujarnya.

Ia berharap, situasi keamanan di Tembagapura cepat kondusif sehingga masyarakat bisa kembali ke kampung mereka, dan memulai aktifitas seperti biasa. (Rafael

Top