Freeport Datangkan PCR, Pekan Depan Rencananya Sudah Digunakan
Ilustrasi PCR (Foto Google)
MIMIKA, BM
PT Freeport Indonesia terus berupaya melakukan penitrasi dan pengendalian penularan virus corona di lingkungan kerjanya, terutama di Tembagapura termasuk Kuala Kencana.
Upaya strategis PTFI salah satunya dengan pengadaan alat Polymerase Chain Reaction (PCR) yang akan digunakan di Rumah Sakit Tembagapura dan Klinik Kuala Kencana.
Juru bicara Tim Gugus Tugas Mimika Reynold Ubra mengemukakan bahwa rencananya pekan depan klinik Kuala Kencana akan menguji coba alat PCR.
"Informasi yang kami terima untuk sekali pemeriksaan bisa 200 tapi akan disesuaikan dengan jumlah tenaga medis yang tersedia untuk mengoperasikan PCR agar hasilnya maksimal," ujarnya.
Menurutnya, PCR dinilai lebih akurat apabila dibandingkan dengan Rapid Tes untuk mendeteksi kasus Covid-19.
"Rapid tes sampai kini memang tidak direkomendasikan oleh WHO tetapi menurut portokol kesehatan ditujukan untuk mendeteksi dini penjaringan kasus dan isolasi serta kepastian hasil setelah dilanjutkan dengan pemeriksaan PCR. Rapid tes ditujukan kepada masyarakat yang memiliki kontak erat positif Covid-19, tenaga kesehatan dan tes massal. Mimika fokus pada ODP, PDP, OTG dan tenaga kesehatan. Yang positif selanjutnya dirujuk ke RSUD," katanya.
Ia mengatakan jika PCR nanti difungsikan maka akan sangat membantu upaya pengendalian Covid-19 di Kabupaten Mimika.(Elfrida)



