Mengisi Kemerdekaan RI Ke-75, TP-PKK Mimika Gelar Bakti Sosial

TP-PKK Mimika saat membersihkan median Jalan Cenderawasih
MIMIKA, BM
Pada momen 17 Agustus tahun ini, tidak terasa sudah 75 tahun lamanya Bangsa Indonesia merdeka.
Memaknai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dapat diisi dengan berbagai kegiatan sebagai bentuk kecintaan dan rasa nasionalisme untuk Indonesia, meski saat ini bangsa kita tengah dihadapkan akan wabah Covid-19.
Kondisi ini tak lantas mematahkan semangat Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Mimika untuk menyemarakan HUT RI ke-75.
Bertempat di halaman kantor TP-PKK Mimika dibawah pimpinan Ny. Kalina Omaleng didampingi Wakil Ketua III Ny Enjelina Paiding, Sekretaris Umum Leentje A Siwabessy beserta ketua pokja dan anggota turun langsung ke jalan untuk melaksanakan Bakti Sosial di jalan Cenderawasih Sabtu (15/8).
Meski sempat diguyur hujan, kegiatan Bakti Sosial menanam pohon, membersihkan rumput di median jalan dan memungut sampah di sekitar areal ini tetap dilangsungkan.

Foto bersama usai melakukan kerja bakti
Semangat 45 ditunjukan oleh Ny Kalina Omaleng dan ibu-ibu TP-PKK Mimika mulai dari mencabut rumput, menanam bunga, membabat rumput yang tinggi disekitar Keuskupan Timika, membersihkan sampah terutama sampah plastik hingga lumpur di median jalan.
“Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-75. Kita lihat tanaman ini perlu dirawat dan dibersihkan. Hujan ini juga berkat supaya bunga yang ditanam dapat tumbuh subur,” ujar ketua TP-PKK Mimika Ny. Kalina Omaleng.
Menurutnya, sampah juga harus menjadi tanggung jawab bersama seluruh masyarakat. Jika kota bersih maka rasa nyaman dan asri itu dapat dirasakan serta masyarakat sehat.
“Sepanjang jalan kami bersih-bersih, kita temukan masih ada sampah plastik dan pampers yang dibuang sembarangan. Ini ketahuan setelah rumput tinggi tadi kita babat. Semoga makna kemerdekaan tahun ini, jadi perhatian kita semua untuk tidak membuang sampah sembarangan lagi,” harapnya. (Elfrida)



