Selamat! Bali Juara Umum Cabor Judo PON XX Papua

Atlet judo Bali terlihat gembira sambil mengalungkan medali usai acara penutupan. Foto: Evan Soenario

MIMIKA, BM

Atlet Judo Provinsi Bali menunjukan kelasnya di cabor ini setelah mereka keluar sebagai juara umum Cabor Judo dalam perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2021 yang berlangsung selama lima hari di Venue Judo Graha Eme Neme Yauware, Timika.

Pertandingan hari terakhir, menampilkan nomor beregu kategori campuran, yakni tiga putra dan tiga putrid, pada Minggu (3/10).

Berdasarkan hasil keseluruhan perolehan medali, Bali mengoleksi enam emas dan enam perunggu. Posisi kedua ditempati Jawa Barat dengan empat emas, enam perak dan enam perunggu.

DKI Jakarta posisi ketiga dengan empat emas, dua perak dan lima perunggu. Sementara Papua berada diposisi keempat dengan empat emas, satu perak dan lima perunggu. Posisi kelima Jawa Timur dengan satu emas, dua perak serta tiga perunggu.

Pada lomba terakhir nomor beregu campuran hari ini diikuti enam kontingen yakni Provinsi Jambi, Jawa Timur, Jawa Tengah, DKI Jakarta, Bali dan Papua. Dari seluruh kontingen, hanya Jawa Timur yang menurunkan empat judokanya.

Pada pertandingan nomor ini, empat kontingen berhasil lolos ke babak semi final yakni Jawa Timur berhadapan dengan DKI Jakarta dan Bali bertemu Jawa Barat.

Namun karena kekurangan personil, Jawa Timur harus mengakui kekalahan setelah dua judoka DKI Jakarta yakni Maryam March Maharani dan Qori Amrullah berhasil mengalahkan Luh Eka Meidina dan Fauzi Antani.

Bali juga menurunkan judoka andalannya, Ni Kadek Anny Pandini, I Kadek Adi Irawan, I Gusti Ayu Putu Guna, Putu Wiradamungga, I Dewa Ayu Mira Widari dan Gede Ganding Kalbu Doetama. Dalam pertarungan sengit penentuan akhir, Bali menang 4:2 atas Jawa Barat.

Pada babak perebutan perunggu putra yang mempertemukan Papua dan Jawa Timur, tuan rumah Papua menang. John Waromi menjadi penentu kemenangan Papua atas Jawa Timur.

Sementara, Jawa Barat menang telak 4:0 atas  Jawa Tengah. Dengan demikian Papua dan Jawa Barat berhak atas medali perunggu.

Pada babak final, dua kontingen kuat Bali dan DKI Jakarta dipertemukan. Bali bermain agresif dari awal langsung menyerang.

DKI Jakarta yang diperkuat oleh Maryam March Maharani, Qori Amrullah, Hanifa Fitria, Gerald C George Pantouw, Tiara Shinta dan Gregory Ignacito terlihat begitu semangat meraih emas namun akhirnya harus menyerah dari Bali dengan skor akhir 4:1.

Pertandingan nomor beregu campuran hingga malam tadi sekaligus menutup seluruh rangkaian cabang olahraga judo PON XX Papua 2021 yang dilangsungkan di Venue Judo Graha Eme Neme Yauware.
(HumasPPM/Elfrida/Antonius Juma)

 

Top