Ketua Panwaslu Distrik Mimika Tengah Resmi Lantik 5 PKD, Diharap Bekerja Jujur dan Adil
Pelantikan dan pengambilan sumpah didampingi Pastor Paroki Sempan, Pst. Maximilius Dora OFM
MIMIKA, BM
Ketua Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) distrik Mimika Tengah resmi melantik 5 Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) yang ada di wilayahnya.
Pelantikan dan pengambilan janji sumpah dilaksanakan pada Selasa (7/2/2023) pagi di Balai Kampung Mawokauw Jaya.
Dalam kesempatan tersebut, Koordinator Divisi Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga, Badan Pengawas Pemilu Mimika, Budiono Muchie mengatakan suksesnya keberlangsungan Pemilu 2024 juga merupakan andil dari tugas dan tanggung jawab seorang PKD.
“Harus dilakukan sumpah janji karena bapa sekarang pejabat, ini salah satu syarat. Sumpah janji dihadapan Tuhan. Jadi, selain tanggung jawab bapa terhadap Tuhan juga kepada negara. Tanggung jawab bapa banyak jadi terus berkoordinasi dengan ketua Panwaslu distrik,” katanya.
Ia menyampaikan, dalam waktu dekat akan dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) yang dimaksudkan adalah untuk memberikan data terbaru data-data pemilih.
“Misalnya di Atuka, jangan sampai ada warga yang tidak terdaftar memilih sehingga mereka tidak bisa coblos. Karena satu orang memiliki hak satu suara,” ucapnya.
“Pemilu besok serentak di seluruh Indonesia. Pemilu pertama kali bersama-sama semua baik kampung, kelurahan, kabupaten melakukan Pemilu yang sama artinya kita mengamankan daerah masing-masing. Tetap semangat, percayalah ini bagian dari ibadah dan pengabdian kepada negara dan agama,” tandasnya.
Sementara itu Ketua Panwaslu Distrik Mimika Tengah, Makarta Siep menuturkan perekrutan PKD berdasarkan banyaknya kampung di distrik terkait dan untuk Distrik Mimika Tengah ada lima kampung yakni Kampung Kamora, Aikawapuka, Timika Pantai, Kekwa dan Atuka.
“Setelah pelantikan ini nanti mereka yang mengawasi teman-teman dari KPU, teman-teman Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). Mereka yang mengawasi adanya penambahan daftar pemilih baru atau perubahan data,” tuturnya.
Ia berpesan agar setelah dilantik, PKD dapat menjalankan tugas sesuai dengan sumpah janji yang baru saja diucapkan.
“Selain itu saya harap kalian dapat bekerja dengan jujur dan adil untuk suksesnya tahapan Pemilu yang akan berlangsung,” harapnya. (Elfrida Sijabat)