Grand Opening Pagi Ini, 9000-an Warga Timika Sudah Jadi Member Ramayana

Ramayana Timika

MIMIKA, BM

Pagi ini, Sabtu (3/12/2022) tepatnya pukul 09.00 Wit, Ramayana Timika melakukan Grand Opening dengan menawarkan berbagai diskon menarik bagi warga Timika bahkan hingga 70 persen.

Kehadiran Ramayana di Mimika sangat dinantikan masyarakat, hal ini dapat dilihat dari membludaknya jumlah member Ramayana yang sudah mencapai 9000-an orang selama manajemen Ramayana melakukan promosi di Timika.

Kepala Divisi Promosi Ramayana, Eko Suprihadi melalui stafnya mengatakan pada Kamis (1/12/2022), jumlah tersebut diperkirahkan akan terus meningkat karena promosi via member card akan terus dilakukan Ramayana.

Ia mengatakan, pemegang member card Ramayana akan mendapatkan banyak benefit atau keuntungan ketika berbelanja menggunakan kartu tersebut.

"Yang pertama adalah, pemegang kartu dapat potongan harga. Harga khusus member dan tidak dikasih harga normal," ujarnya.

Benevit kedua adalah setiap pembelian dengan harga Rp10 ribu maka pemilik kartu member akan mendapatkan tambahan 1 poin. Jika berbelanja hingga Rp100 ribu maka akan mendapatkan 10 poin.

"Semakin banyak transaksi maka semakin banyak juga poin yang pembeli dapatkan. Poin tersebut nantinya bisa ditukarkan dengan produk-produk Ramayana," ungkapnya.

Menurutnya pemegang member card Ramayana memiliki masa berlaku semumur hidup dan berlaku di seluruh Indonesia.

"Artinya di Ramayana daerah lain pun, kita masih bisa gunakan kartu member untuk belanja," ucapnya.

Selain itu ada beberapa merchant yang juga terkoneksi dengan Ramayana melalui member card sehingga akan sangat menguntungkan penggunanya.

Beberapa merchant yang terkoneksi dengan Ramayana di Mimika diantaranya, Hotel Horison Ultima, Milda Beauty Studio, Timika Barber Shop, Hotel Serayu, Break Lunner, Honda dan yang lainnya.

"Jadi kita tinggal tunjukan kartu membernya atau aplikasi Ramayana member card maka pengguna member card akan mendapatkan potongan harga khusus member Ramayana Timika," ungkapnya.

Sementara itu, terkait dengan kesiapan Grand Opening pagi ini, Direktur Operasional Ramayana, Halomoan Hutabarat mengatakan semuanya telah fix. Semua berjalan baik dan tidak ada kendala berarti.

"Kita sudah lakukan semuanya hingga finishing sesuai dengan schedule yang kita siapkan. Kami berharap warga Mimika dapat menerima keberadaan kami sekaligus datang menghadiri grand opening dan lihatlah apa yang bisa Ramayana tawarkan buat masyarakat, tentunya dengan harga yang cukup layak, murah dan berkualitas," ungkapnya. (Ronald Renwarin)

BERITA EKONOMI & PEMBANGUNAN

Top